Bupati Kuansing Buka Pelatihan Peningkatan Kapasitas Anggota BPD dan Pengurus BUMDes

Anggota BPD dan Pengurus BUMDes se-Kecamatan Singingi mengikuti Pelatihan Peningkatan Kapasitas. (Foto dok: Pemkab Kuansing)
SIGAPNEWS.CO.ID | Kuansing – Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Drs. H. Bupati Suhardiman Ambi, Ak, MM secara resmi membuka kegiatan Pelatihan Peningkatan Kapasitas Anggota BPD dan Pengurus BUMDes se-Kecamatan Singingi, Senin (2/10/2023) di Desa Petai Baru.
Pembukaan kegiatan Pelatihan Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) se-Kecamatan Singingi tersebut juga dihadiri Kepala Dinas PMD Kabupaten Kuansing, Sekretaris PMD, Camat Singingi, Kepala Desa, Anggota BPD dan Pengurus BUMDes.
Dalam pidatonya saat membuka acara tersebut, Bupati Kuansing menegaskan, BPD merupakan mitra Kepala Desa dalam membangun desa. “Saya berharap hubungan yang baik dengan Kepala Desa harus seiring sejalan untuk kemajuan desanya. Begitu juga Bumdes harus seiring sejalan dengan Kepala Desa dan BPD agar BUMDes dapat berkembang dengan baik,” kata Bupati Kuansing.
Bupati Suhardiman juga mengatakan, kegiatan pelatihan ini sangat penting untuk diikuti dan dalam waktu singkat namun dapat dicerna dengan baik dalam rangka kemajuan desa.
Sementara itu, Ketua BKAD Kecamatan Singingi, Kabupaten Kuansing, Daryanto melaporkan bahwa Pelatihan Peningkatan Kualitas Anggota BPD dan pengurus BUMDes Tahun Anggaran 2023 yang dilaksanakan selama dua hari ini menggunakan dana bantuan provinsi dan. **
Editor :Muradi