Panitia Pacu Jalur Berkabung, Atlet Jitu Kuantan Meninggal Dunia Usai Berpacu

Ucapan dukacita atas meninggalnya salah satu atlet pacu jalur
SIGAPNEWS.CO.ID | KUANSING - Jumat (23/08/24), seluruh panitia baik itu Pariwisata, BPBD, Tenaga Kesehatan, Komentator maupun Kominfoss serentak menggunakan pita hitam menandakan ikut berduka atas meninggalnya salah satu atlet pacu jalur Jitu Kuantan yang berasal dari Inuman. Salah seorang komentar yang tergabung dalam kepanitiaan Darwis, mengucapkan rasa dukanya.
"Kita ikut berbela sungkawa atas gugurnya salah satu atlit jalur yang merupakan pejuang tradisi. Karena seperti kita ketahui almarhum meninggal usai berpacu," ucapnya.
Sebelumnya almarhum ditolong pihak kesehatan yang standby di gelanggang. Namun tidak tertolong ketika dalam perjalanan menuju RSUD.
"Kita mendapatkan informasi bahwa sebelumnya almarhum sudah ditolong pihak kesehatan yang memang standby di pos kesehatan sekitar gelanggang karena melihat kondisi almarhum tidak sadarkan diri maka dirujuk ke RSUD namun dalam perjalanan almarhum menghembuskan napas terakhir. Dan kita seluruh panitia ikut berduka cita, karena almarhum merupakan pejuang tradisi. Dan kita berharap keluarga almarhum diberi kesabaran serta almarhum meninggal dalam keadaan Husnul khatimah," tutupnya
Editor :Husnul Qotimah